Sabtu (20/10) pukul 03.00 rombongan Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Pekalongan berserta kepala dan guru SD/MI Muhammadiyah se-Pakalongan datang di MIM Karanganyar. Setelah istirahat secukupnya, pada sekitar pukul 06.00 rombongan langsung mengikuti kegiatan di MIM Karanganyar, mulai dari proses penyambutan kedatangan siswa, pengkondisian siswa, tilawah pagi dan juga kegiatan belajar mengajar. Kunjungan dalam rangka studi banding ini diikuti sekitar 50-an peserta. Selain berdiskusi dengan kepala madrasah, guru dan karyawan, rombongan juga melihat proses kegiatan pengembangan diri yang dilaksanakan di MIM Karanganyar.