Alhamdulillah, siswa-siswi MIM Karanganyar berperstasi bukan hanya di bidang matematika maupun di bidang sains. Kali ini siswa-siswi MIM memborong tropi kejuaraan di bidang menulis halus. Dalam ajang Lomba Menulis halus yang dihelat Perpustakaan Daerah Karanganyar siswa-siswi MIM Karanganyar bawa 3 tropi sekaligus. Tiga juara tersebut adalah Aunika Asyam Matrukan (Juara 1), Anisa Maghfiroh (Juara 2) dan Nafisa Salsabila Khoirunisa (Juara 3).
Di lain event, Zulfan Nabil Gunawan (Juara 1), Kenzie Aryasatya Kayana (Juara 2) dan Anisa Anida Pasca (Juara 3) berhasil memborong tropi di event Kompetisi Nasional Smart Primagama tingkat Kabupaten Karanganyar tahun 2017. Selamat selamat selamat.