Karanganyar (20/03). Madrasah Ibtidaiyah Muhammadyah (MIM) Karanganyar berhasil menjuarai Olimpiade Sains Nasional tingkat Kabupaten Karanganyar tahun 2019. Bertempat di Gedung Guru Karanganyar, siswa MIM Karanganyar yaitu Girindra Wardana Brahma Jati Narendra (Juara 1 bidang IPA) dan Ardiatma Galuh Athaila Wijaya (Juara bidang Matematika) berhasil menyisihkan 102 siswa-siswi SD/MI terbaik dari seluruh penjuru Kabupaten Karanganyar. Selanjutnya kedua siswa tersebut akan mewakili Kabupaten Karangnyar dalam laga yang sama di tingkat provinsi tanggal 27-28 Maret 2019 di LPMP Jawa Tengah.