Rabu-Kamis (16-17 Oktober 2013), bertempat di Lapangan Desa Sedayu Kecamatan Jumantono Karanganyar, Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah (MIM) Karanganyar mengadakan Kemah Qurban Tahun 2013. Acara yang diikuti oleh 429 siswa kelas 4, 5 dan 6 yang terbagi dalam 12 kafilah putra dan 16 kafilah putri ini bertujuan untuk memupuk kemandirian peserta didik, meningkatkan rasa solidaritas antar kawan, mengembangkan kemampuan bergaul dengan masyarakat dan juga menumbuhkan sikap peduli pada masyarakat sekitar tempat kemah.
Di tengah teriknya panas matahari di siang hari, siswa-siswi MI Muhammadiyah Karanganyar mengikuti kegiatan dengan penuh semangat. Kepala Desa Sedayu Jumantono, Winarno menyambut baik Kemah Qurban yang diadakan ini. Selain berbagai kegiatan lomba dan juga kegiatan keagamaan dalam acara kemah ini juga diadakan kegiatan penyembelihan hewan kurban dan pembagian daging kurban kepada masyarakat di sekitar tempat kemah berlangsung.