Kamis (13/10), MIM Karanganyar kedatangan tamu dari Peserta Pelatihan Pendamping Children Forest Programme yang dilaksanakan di OISCA Training Senter Karangpandan. Puluhan peserta pelatihan yang berasal dari seluruh Indonesia ini belajar tentang pengelolaan sampah di Bank Sampah MIMOSA MIM Karanganyar, melihat instalasi pengelolaan sampah, Dapur Sehat dan instalasi pengolahan air minum MIM Karanganyar.