Badan Lingkungan Hidup Karanganyar kembali memberikan bantuan kepada MIM Karanganyar. Kali ini bantuan yang diberikan adalah bak sampah dan juga bantuan pengadaan sumur resapan. Bantuan diserahkan salah satu tim Adiwiyata BLH, Bapak Taufik dan diterima Kepala MIM Karanganyar, Ibu Marjiyanti,S.Ag,M.PdI didampingi Bapak Irham Burhaniami Senoaji,S.PdI pada 21 September 2015.